Edukasi Larangan Gesek Kartu Selain Di Mesin EDC

Edukasi Larangan Gesek Kartu Selain Di Mesin EDC

Untuk keamanan data Anda, pastikan pada saat transaksi non tunai di merchant / toko, Maybank Kartu Kredit/ Debit Anda tidak digesek di mesin kasir atau apapun, selain di mesin
Electronic Data Capture (EDC). Gunakan selalu 6 digit PIN Maybank Kartu Kredit Anda.

Sesuai dengan peraturan yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia pada Peraturan Bank Indonesia (PBI) Nomor 18/40/PBI/2016 tentang Penyelenggaraan Pemrosesan Transaksi Pembayaran yang mengatur larangan mengenai penggesekkan kartu non tunai. Pada pasal 34 huruf b, BI melarang penyelenggara jasa sistem pembayaran menyalahgunakan data dan informasi Nasabah maupun data dan informasi transaksi pembayaran selain untuk tujuan transaksi pemprosesan pembayaran. Tercakup di dalamnya adalah larangan pengambilan data melalui mesin kasir.

Penting untuk dipahami bahwa yang dimaksud dengan penggesekkan ganda / double swipe adalah merchant / toko  melakukan penggesekkan kartu kredit / debit  pada mesin EDC dan kemudian dilanjutkan pada mesin kasir pada saat Pemegang kartu kredit / debit  melakukan pembayaran atas pembelanjaannya.  Hal yang dapat terjadi akibat penggesekkan ganda ini adalah profil data Pemegang kartu kredit / debit akan terekam oleh pihak merchant / toko sehingga dapat memungkinkan data Pemegang kartu kredit / debit akan bocor atau tersebar.

Untuk mencegah kebocoran data pribadi Anda, Pemegang Maybank Kartu Kredit / Debit berhak untuk menolak kartunya digesekkan selain di mesin EDC. Maybank Kartu Kredit / Debit Anda hanya boleh di gesek di mesin EDC setiap Anda bertransaksi.

Pemegang Maybank Kartu Kredit / Debit dapat melaporkan kepada Bank Indonesia melalui Bank Indonesia Contact Center (BICARA) hubungi 131, dengan menyebutkan nama merchant/ toko dan nama Bank pengelola yang dapat dlihat di stiker mesin EDC atau headerpada struk / sales draft pada saat transaksi pembayaran non tunai menggunakan EDC tersebut. Informasi PIN Maybank Kartu Kredit klik disini

 

Syarat & ketentuan lain berlaku