27 Desember 2019
Kemajuan teknologi di tengah perkembangan zaman era milenial telah membentuk pola transaksi keuangan yang mudah dan praktis. Tidak melulu dalam bentuk tunai atau debit, kartu kredit kini telah menjadi favorit banyak orang. Tentunya, hal ini tidak lepas dari banyaknya manfaat kartu kredit bagi kebutuhan sehari-hari.
Serba-serbi Kartu Kredit
Keberadaan kartu kredit sudah dikenal sejak lama, namun pola transaksi keuangan masa kini membuat kartu kredit jauh lebih bermanfaat dan praktis. Tapi, apa sebenarnya kartu kredit itu? Mari simak lebih dalam mengenai kartu kredit agar Anda memahaminya dengan benar dan bisa memanfaatkannya dengan baik.
Secara sederhana, pengertian kartu kredit adalah alat pembayaran berupa kartu yang dalam transaksi keuangan, biaya pembayaran akan dipenuhi terlebih dahulu oleh bank penerbit kartu. Setelah itu, pemilik kartu kredit wajib melunasi utang pembayaran kartu tersebut sesuai dengan jangka waktu yang telah disepakati sebelumnya. Kartu kredit berbeda dengan kartu debit yang membayar dari uang Anda sesungguhnya, sehingga kartu kredit mampu memberikan keuntungan tersendiri bagi yang menggunakannya.
Meski demikian, pada banyak aspek, kartu kredit tidak berbeda dengan kartu debit. Satu-satunya perbedaan hanyalah pada sumber dana yang digunakan. Sumber dana kartu kredit adalah saldo terutang yang memiliki limit terbatas dalam jumlah tertentu. Misalnya, kartu kredit bisa diberi limit 3 juta, 5 juta, 10 juta, atau lainnya sesuai dengan profil Anda. Umumnya, besaran limit kartu kredit tidak akan melebihi gaji bulanan Anda.
Pemilik kartu kredit akan dikenakan biaya-biaya tertentu yang muncul akibat penggunaan kartu kredit tersebut. Biaya tahunan dibebankan pada pengguna kartu kredit sesuai dengan fasilitas yang diberikan oleh pihak bank. Pada banyak kasus, biaya tahunan untuk tahun pertama sering digratiskan untuk memberikan manfaat lebih bagi pengguna kartu kredit.
Selain itu, ada pula biaya keterlambatan dan bunga. Biaya keterlambatan dikenakan jika pemilik kartu telat membayar tagihan. Sementara bunga dibebankan jika Anda menggunakan kartu untuk melakukan pembayaran secara kredit atau cicilan. Jika Anda overlimit dalam menggunakan kartu kredit, ada pula biaya yang perlu Anda bayarkan.
Di luar biaya-biaya tersebut, masih ada lagi biaya untuk beberapa fasilitas yang diberikan oleh kartu kredit seperti biaya tarik tunai dan biaya informasi tagihan. Biaya tarik tunai biasanya dibebankan jika Anda menggunakan kartu kredit untuk mengambil uang tunai. Sementara biaya informasi tagihan dibebankan saat Anda membutuhkan informasi tagihan secara detail dan lengkap. Jika memungkinkan, pilih kartu kredit bebas biaya bulanan agar lebih ringan.Peran Penting Kartu Kredit dalam Kehidupan Modern
Jika tidak jauh berbeda dengan kartu debit, lantas apa peran penting dan fungsi kartu kredit dalam kehidupan modern, khususnya dalam bidang keuangan? Tidak sulit menjawab pertanyaan tersebut. Simak beberapa manfaat dan kegunaan kartu kredit di bawah ini!
Jenis-jenis Kartu Kredit
Ada berbagai jenis kartu kredit yang tersedia saat ini. Untuk mendapatkan manfaat secara maksimal dari kartu kredit, Anda harus memahami berbagai jenis kartu kredit tersebut. Berikut jenis-jenis kartu kredit yang umum tersedia di Indonesia.
Tips Menggunakan Kartu Kredit
Meski kartu kredit memberikan banyak kemudahan untuk melakukan transaksi keuangan, namun seseorang akan mudah terlilit hutang jika menggunakan kartu tersebut secara sembarangan. Untuk itu, ada beberapa cara menggunakan kartu kredit dengan aman.
Mendapatkan kartu kredit tidaklah sulit. Anda bisa datang langsung ke bank untuk mengajukan aplikasi permohonan kartu kredit. Salah satu pilihan kartu kredit terbaik bagi Anda adalah Maybank Kartu Kredit. Tersedia berbagai pilihan untuk disesuaikan dengan beragam kebutuhan Anda. Berikut produk Maybank Kartu Kredit yang bisa Anda pilih:
Maybank Kartu Kredit Visa Infinite
Produk kartu kredit dari Maybank ini ditujukan untuk berbagai kegunaan dan kepentingan transaksi keuangan. Maybank Kartu Kredit Visa Infinite adalah kartu kredit yang ditujukan untuk Anda yang ingin menikmati indahnya hidup tanpa batas. Kartu ini memberikan TREATS Points reward yang kompetitif sehingga Anda dapat terbang gratis lebih cepat dengan menukarkan ke Mileage. Anda juga dapat mengakses dengan gratis berbagai airport lounge domestik atau menikmati complimentary green fee di berbagai lapangan golf dalam dan luar negeri yang bekerja sama. Nikmati juga complimentary birthday gift berupa 2 tiket nonton di XXI Premier.
Maybank White Card
Maybank White Card didesain khusus dan ditujukan untuk pekerja muda dan profesional muda yang suka melakukan traveling. Berbagai fitur Maybank White Card benar-benar ditujukan untuk memudahkan aktivitas traveling. Kartu ini memberikan garansi nilai tukar rendah baik transaksi di mesin EDC maupun transaksi online. Anda juga dapat mengubah transaksi Anda di hotel, airlines, travel agent, dan transaksi di mesin EDC di luar negeri menjadi cicilan 0% hingga 12 bulan. Dengan melakukan pembelian tiket pesawat menggunakan Maybank White Card, Anda mendapatkan asuransi perjalanan gratis dengan nilai pertanggungan hingga Rp1 miliar dan asuransi ketidaknyamanan perjalanan seperti keterlambatan pesawat atau kehilangan bagasi dengan nilai pertanggungan hingga Rp10 juta.
Maybank Kartu Kredit JCB
Untuk Anda yang menyukai segala hal tentang Jepang, bahkan suka bepergian ke Negeri Sakura tersebut, Maybank Kartu Kredit JCB wajib dimiliki. Lewat kartu ini, Anda bisa menikmati beragam promo menarik yaitu lebih hemat hingga Rp 2 juta untuk persiapan perjalanan Anda ke Jepang dengan pemesanan melalui Traveloka. Anda juga dapat mengakses dengan gratis Sapphire Blue Lounge di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta dengan menunjukan tiket penerbangan Anda ke Jepang dan akses gratis ke JCB Airport Lounge dan JCB Plaza di berbagai negara.
Tersedia juga fitur cicilan 0% hingga 36 bulan untuk transaksi di mesin EDC yang menggunakan mata uang Yen. Dengan terus bertransaksi, Anda juga mendapatkan kesempatan untuk terbang gratis ke Jepang dengan menggunakan mileage. Kartu ini juga memberikan perlindungan terhadap barang belanjaan Anda di luar negeri dengan nilai pertanggungan hingga Rp20 juta.Maybank Kartu Kredit Visa Corporate
Jika Anda lebih sering menggunakan kartu kredit untuk keperluan perusahaan atau korporasi, maka Maybank Kartu Kredit Visa Corporate adalah pilihan yang paling pas. Anda bisa dengan mudah mengelola transaksi keuangan untuk kepentingan perusahaan dengan batas kredit yang fleksibel. Kartu Kredit ini juga memberikan kemudahan untuk mengatur dan memonitor pengeluaran Karyawan sebagai Pemegang Kartu.
Maybank Kartu Purchasing
Kartu kredit tidak hanya bermanfaat bagi individu pekerja saja, namun juga bagi para Retailer dan Distributor. Maybank Kartu Purchasing ditujukan untuk para Pedagang dan Pengusaha, baik sebagai Retailer maupun Distributor. Berbagai keuntungan seperti perpanjangan waktu pembayaran hingga 55 hari dan pengurangan biaya transaksi dan proses bisa Anda dapatkan lewat kartu ini.
Beragam produk Maybank Kartu Kredit memberikan Anda keleluasaan untuk memilih mana yang paling pas untuk kebutuhan Anda. Semakin sering Anda menggunakan Maybank Kartu Kredit, semakin banyak pula keuntungan yang Anda terima dan nikmati. Cara pengajuan kartu kredit Maybank mudah dan cepat, syarat membuat kartu kredit juga tidak sulit, jadi segera ajukan dan nikmati berbagai keuntungannya!Source:
https://www.finsy.co.id/7-alasan-pentingnya-memiliki-kartu-kredit-sendiri-di-zaman-modern/
https://www.cermati.com/artikel/kenapa-anda-wajib-memiliki-kartu-kredit-ini-dia-alasannya
https://economy.okezone.com/read/2018/01/26/320/1850568/8-keuntungan-kartu-kredit-jika-digunakan-dengan-tepat
https://money.kompas.com/read/2016/04/16/123000526/Ini.Jurus.Jitu.Maksimalkan.Penggunaan.Kartu.Kredit.Tanpa.Takut.Terbelit.Utang?page=all
https://djawanews.com/bisnis/berbagai-manfaat-kartu-kredit-bagi-masyarakat-modern/mafiakartukredit.com/2011/07/kegunaan-kartu-kredit-di-zaman-modern.html
http://cosmopolitan.co.id/article/read/7/2018/14326/yes-ini-manfaat-kartu-kredit-bagi-milenial-indonesia
https://www.cermati.com/artikel/tips-pintar-menggunakan-kartu-kredit-agar-kamu-makin-untung
https://money.kompas.com/read/2017/04/01/120000426/5.cara.memakai.kartu.kredit.agar.anda.makin.beruntung?page=all